TARAKAN – Pada Kamis (24/02/2022) pagi ratusan mahasiswa mengatasnamakan aliansi masyarakat kecil, melakukan aksi turun ke jalan untuk mempertanyakan Kinerja Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tarakan dalam 2,5 tahun terakhir.
Aksi itu digelar di depan kantor DPRD Kota Tarakan yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman.
Dalam aksi tersebut, ratusan mahasiswa yang mencoba memaksa masuk kantor tertahan oleh Brigade Polisi. Kejadian itu, membuat menimbulkan perlawanan dan akhirnya aksi dorong-dorongan mahasiswa dan aparat kepolisian terjadi.
Saat diwawancara, Korlap Aliansi Masyarakat Kecil, Muhammad Khairul mengatakan aksi tersebut membawa 3 tuntutan diantarany menghadirkan seluruh anggota DPRD, selanjutnya menuntut jawaban dan rilis secara berkala terkait kinerja DPRD selama 1 periode dan meminta komitmen DPRD menaati pasal 401 ayat 1 terkait sanksi yang diterima DPRD jika.tidak melaksanakan janjinya.
“Kami menuntut 3 poin dalam aksi ini, tapi sampai upaya kami masuk dihalangi oleh pihak Kepolisian kami dari pagi sampai sekarang. Karena kami tidak diizinkan masuk, kami sepakat bersikap mosi tidak percaya terhadap DPRD Tarakan,”tuturnya
Walau demikian, DPRD Tarakan sempat menawarkan 20 mahasiswa untuk masuk, namun tawaran tersebut ditolak lantaran mahasiswa berharap seluruh demonstran dapat masuk.
“Kami disini adalah satu suara, jadi untuk masuk 20 orang kami tidak terima kami harus masuk semua diwakilkan,”tegasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua II DPRD Tarakan Yulius Dinandus mengatakan, pihaknya sudah bersedia menemui mahasiswa. Namun, tawaran yang diajukan mahasiswa ditolak sehingga pihaknya harus mengambil sikap tegas.
“Sesuai dengan surat yang kamo terima bahwa akan ada penyampaian aspirasi. Dari aliansi masyarakat kecil dan surat yang masuk tidak ada sekertariatnya, tidak ada nomor suratnya. Tetapi itu bukan masalah bagi kami. Dari itu semua, undangannya diharapkan hadir jam 9 wita. Maka sebelum jam 9 kami sudah ramai-ramai di kantor menunggu. Tapi nyatanya mereka muncul jam 11.00 wita. Poin kedua dari hal itu, seperti pernyataan-pernyataan rekan-rekan di bawah,”katanya.
.