TARAKAN – Setelah disambut antusias masyarakat dengan antrean yang membludak pada Minggu, (13/03/2022) lalu, kini Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan (DKUMP) Tarakan kembali merencanakan akan menggelar operasi pasar minyak goreng selanjutnya.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan (DKUMP) Tarakan, Untung Prayitno, saat dikonfirmasi. Ia menerangkan, melihat perkembangan kegiatan pasar murah pertama, kini pihaknya merasa masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan minyak goreng.
“Kebutuhan minyak goreng ini bukan hanya di Tarakan, tapi seluruh Indonesia. Setelah melihat perkembangan pada pasar murah pertama, hari ini kami melakukan koordinasi dengan pihak distributor untuk melakukan kegiatan pasar murah,” ujarnya, (15/03/2022).
Ia mengatakan, sebelum mengadakan pasar murah ini, pihaknya meminta kuota untuk Kota Tarakan dan rencananya akan dilakukan di pasar Sebengkok. Dibeberkannya, pihaknya berencana kembali mengelar pasar murah pada Kamis, 17 Maret 2022 mendatang.
“Rencananya kami mau buka di daerah Juata, kemudian di kawasan Camat Timur yakni di Pantai Amal sebanyak dua titik dengan melibatkan pengurus PKK,”tutur untung.
Adapun jumlah minyak yang disuplai sebesar 4 ton setengah untuk minyak goreng kemasan 2 liter. Adapun kemasan 5 liter ini difokuskan pada UKM yang membutuhkan.
“Minyak goreng yang didistribusikan ke toko-toko selalu habis jadi masyarakat tidak mendapatkan minyak. Karena ada yang membeli minyak goreng secara berulang-ulang,”tutupnya.