DPW AMSINDO Kaltara Gelar Diskusi Penggunaan Media Sosial Secara Bijak

Redaksi
2 Minimal Baca

Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Asosiasi Media Sosial dan Siber Indonesia (Amsindo) Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar diskusi dengan tema “Pengelolaan Media Sosial secara Bijak” Minggu (20/4). Pada diskusi kali ini, dihadiri seluruh anggota DPW Amsindo Kaltara.

Pada diskusi ini, dihadiri pemateri dari Dewan Pembina, Ferdi Ariadi dan Ketua DPW Amsindo Kaltara, Septian Asmadi. Sekaligus dihadiri para admin media sosial informasi dari seluruh Kaltara. Diantaranya admin @tarakanku @kaltara.iinfo @mediatarakan, @kaltaraterkini.id @tarakanterciduk @idkaltara @kaltara_raya @kaltara_24jam @bulunganterkini @penakaltara11 @neazone.id @tanahkuning_keren @tarakan_iinfo

“Diskusi ini sangat penting terkait bagaimana mengelola media informasi ini sejalan dengan media massa pada umumnya,” ujar Septian.

Informasi yang disajikan ke masyarakat wajib berimbang. Artinya menyajikan informasi dengan adil, menyeluruh dan tidak berpihak. Ia menegaskan pemberitaan yang berimbang diatur dalam Undang‑Undang Pers Nomor 40 tahun 1999.

“Dengan menerapkan langkah‑langkah di atas, admin media sosial dapat memastikan postingannya tidak condong ke satu pihak. Sekaligus membantu publik membuat penilaian yang lebih adil dan rasional,” tegasnya.

Tak hanya itu, ia juga mengingatkan agar para anggota yang tergabung di DPW Amsindo Kaltara juga menghindari pemberitaan hoaks atau pemberitaan yang tidak benar. Hal ini juga semakin membantu keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Dengan kita tidak memberitakan berita bohong sudah membantu menjaga ketertiban di masyarakat. Tidak menimbulkan kegaduhan, keresahan di masyarakat dan tidak melanggar UU ITE,” pesannya.

Dalam diskusi juga dibahas persiapan pelantikan DPW Amsindo Kaltara. Sekaligus melaksanakan rapat kerja dalam waktu dekat.(*)

Bagikan Artikel ini