KONI Tana Tidung Terus Berikan Semangat dan Motivasi Atlet yang Berlaga di Porprov Kaltara

Redaksi
3 Minimal Baca
Ketua KONI Kabupaten Tana Tidung, Suryansyah memberikan motivasi dan dukungan kepada para atlet yang berlaga di Porprov I Kaltara, Senin (19/12).

BULUNGAN – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tana Tidung, Suryansyah terus memberikan motivasi dan dukungan kepada para atlet yang berlaga di Porprov 1 Kalimantan Utara, Senin (19/12/2022) di lapangan Agathis Bulungan.

Dukungan langsung di Lapangan diberikan KONI untuk memberikan semangat dan motivasi bagi atlet saat bertanding.

“Kami memberikan motivasi dan dorongan kepada para atlet Kabupaten Tana Tidung untuk lebih semangat lagi saat berlaga,” kata Suryansyah yang didampingi sekretaris Koni Tana Tidung Saiful.

Ia mengatakan bahwa dirinya ingin selalu hadir dan dapat berkomunikasi langsung dengan para atlet, baik yang sedang berlaga di venue pertandingan ataupun yang sedang tidak dalam pertandingan untuk memberikan dukungan semaksimal mungkin.

“Saya selalu mendorong para atlet agar berjuang semaksimal mungkin supaya bisa menjadi suatu kebanggaan bagi daerah dan jangan lupa doa yang harus kita panjatkan sebelum dan sesudah bertanding,” katanya.

Ia mengaku nantinya KONI Kabupaten Tana Tidung juga akan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada atlet yang sudah berjuang memberikan prestasi atau peraih medali di Porprov 1 Kalimantan Utara.

Menurutnya, penghargaan tersebut merupakan bentuk motivasi agar para atlet itu lebih semangat lagi mengerahkan kemampuannya.

Sekretaris Koni Tana Tidung Saiful menambahkan bahwa setelah usai Porprov 1 Kalimantan Utara ini kita akan merayakan syukur dan rahmah tamah bersama semua kontingan tidak lupa mengundang para orang tua atlet.

“Selain itu kegiatan tersebut juga sebagai bahan evaluasi dan pembenahan untuk akan datang,” tambah seketaris Saiful.

Seperti yang dikatakan pada sambutan Bupati Tana Tidung sebelumnya pada saat melepas Kontingen Kabupaten Tana Tidung di gedung Pendopo Djafaruddin, para atlet Tana Tidung yang ikut Porprov 1 Kalimantan Utara yang meraih prestasi akan diberi sejumlah penghargaan.

Selain itu, ia menyebutkan bahwa saat ini masih ada atlet asal Kabupaten Tana Tidung yang masih berjuang dan bertanding di sejumlah Cabang Olahraga (Cabor).

Dirinya juga optimistis atlet tersebut akan meraih prestasi dan menyumbang mendali pada ajang Porprov 1 Kaltara tersebut.

“Kami minta doanya kepada masyarakat agar atlet panahan dan kick Boxer ini bisa memperoleh yang terbaik yaitu membawa pulang medali emas,” kata dia.

Sebelumnya, KONI Kabupaten Tana Tidung pada telah mengirimkan sebanyak 333 atlet official dan pelatih untuk ikut serta dalam ajang Porprov 1 Kalimantan Utara di Bulungan dan Kota Tarakan. (her/Iik)

Bagikan Artikel ini
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *