Minat Baca di Kaltara Meningkat Hingga 80 Persen

Redaksi
2 Minimal Baca
Ilustrasi/INT

TANJUNG SELOR – Minat baca di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) terus tumbuh, hal ini terlihat dari jumlah pengunjung atau jumlah pembaca yang memanfaatkan layanan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kalimantan Utara (Kaltara) yang berupa perpustakaan offline maupun online.

Pada layanan online masyarakat Kaltara tidak hanya bisa membaca buku, melainkan bisa meminjam buku kapan saja dan di mana saja.

Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kaltara, Yosua Batara Payangan merincikan, di tahun 2020 tercatat 781 pengunjung atau pembaca, pada tahun 2021 naik menjadi 2.426 pembaca. Jumlah itu kemudian naik menjadi 18.125 ribu pembaca di 2022, sedangkan di tahun 2023 hingga bulan Agustus saja jumlah pembaca sebanyak 32.983 atau 80 persen yang didominasi oleh kunjungan membaca i-Kaltara.

“Ya ada kenaikan 80 persen dan memang sangat signifikan di i-Kaltara,” ucapnya Kamis, (26/10/2023).

Ia memperkirakan kunjungan minat pembaca yang diukur dari perpustakaan online maupun offline di Kaltara akan terus tumbuh.

“Beragam aktivitas seperti lomba vlog untuk remaja serta penambahan buku-buku baru yang disajikan secara offline dan online,” sebutnya.

Upaya dalam meningkatkan minat perpustakaan Kaltara akan menyasar wilayah pedesaan bahkan perbatasan, seperti Malinau dan Nunukan serta wilayah lain yang belum memiliki perpustakaan.

Salah satu pengunjung yakni Muhammad Abi Syariah mengatakan, untuk mencari referensi ia selalu berkunjung di perpustakaan. Pasalnya buku yang ia cari selalu ada. Apalagi didukung dengan fasilitas yang sangat baik.

“Fasilitas di perpustakaan Kaltara ini lengkap. Mulai dari pencahayaan, pendingin ruangan, televisi sehingga membuat kita nyaman pada saat membaca,” pungkasnya. (adv)

Bagikan Artikel ini
Tinggalkan komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *