Pelaksanaan Porprov I Banyak Kekurangan, Koni Kaltara Minta Maaf

Redaksi
3 Minimal Baca
Ketua KONI Kaltara M. Nasir (koas merah) meninjau pertandingan cabor futsal di Indoor Telaga Keramat Tarakan. Foto : Fokusborneo.com

TARAKAN – Ketua Komite Olahraga  Nasional Indonesia (Koni) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Muhammad Nasir memohon maaf kepada semua kontingen lantaran pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) I Kaltara masih banyak kekurangan. Salah satunya terkait sarana dan prasarana.

“Saya selaku Ketua Koni Provinsi Kaltara mohon maaf atas seluruh kontingen, memang kita akui banyak terdapat kekurangan-kekurangan. Tetapi itu lah kalau bukan kita, lalu siapa lagi yang melaksanakan Porprov yang pertama ini,” kata Nasir kepada awak media saat meninjau pertandingan cabor futsal di Indoor Telaga Keramat Kota Tarakan, Minggu (18/12/22).

Meskipun banyak kekurangan, ia menilai tidak menyurutkan semangat atlet untuk bertanding di masing-masing cabor.

“Saya kira semua berjalan dengan baik sesuai rencana, tetapi yang saya ingatkan sekali lagi bahwa Porprov yang pertama ini banyak kekurangan-kekurangan. Kalau berbicara kendala, saya yakin dari awal apa pun itu pasti kendala banyak. Bukan hanya keterbatasan di anggaran saja, tetapi keterbatasan di sarana prasarana jadi pasti banyak kekurangan,” jelasnya.

Tekan Koni Kaltara ditegaskan Nasir, bagaimana mensukseskan Porprov yang pertama ini walaupun dalam keadaan keterbatasan baik sarana maupun prasarana.

“Tetapi bukan berarti kekurangan itu membuat kita berhenti/stop sampai disini, tapi bagaimana cara kita bisa melaksanakan Porprov ini sampai selesai. Dan semua cabor-cabor yang ikut melaksanakan Porprov ini, melaksanakan tugasnya masing-masing sampai memperoleh medali bagi daerahnya masing-masing,” ucapnya.

Dari hasil peninjuan, banyak sarana dan prasarana cabor pertandingan kurang memadai. Ini yang menjadi catatan bagi pelaksanaan Porprov berikutnya.

“Dari beberapa yang saya hadiri yang kriket kasian, karena memang lapangannya lagi becek, tetapi saya juga punya pemikiran bahwa atlet yang dilapangan tidak memadai tidak sepantasnya mereka bersemangat apalagi nanti. Mudah-mudahan hasil daripada Porprov ini, bisa kita ambil satu persatu yang bisa kita bina nanti di Provinsi untuk mengikuti pra PON dan PON di Sumatera Utara dan Aceh,” tambahnya.

Nasir berharap pertandingan Porprov di semua cabor berjalan lancar hingga selesai. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara telah mendukung terselenggarannya Porprov.

“Paling tidak kita sudah bisa melaksanakan Porprov ini dengan baik. Dan sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kaltara khusus Gubernur dan Wakil Gubernur dalam mensupport semua kegiatan-kegiatan Porprov ini, sehingga dapat berjalan di Kota Tarakan dan Bulungan,” tutupnya.(Mt)

Bagikan Artikel ini
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *